Kamis, 25 November 2010

resep omelet buah

resep omelet buah
bahan :
1.buah apel,mangga,nanas,stroberi,dll (sesuai selera)
2.3 buah telur
3.2 sendok makan gula
4.2 buah sosis
5.1 sendok teh maizena
6.100 mL sari jeruk (bisa diganti saus tomat atau saus sambal)
7.susu cair setengah gelas

cara membuat :
1. potong buah dan sosis
2. campur 3 telur,susu dan gula,kemudian kocok kasar
3. masukkan potongan buah dan sosis kedalam kocokan telur
4. goreng adonan omelet tersebut dan sisihkan
5. untuk saus, panaskan sari jeruk kemudian campur dengan maizena yang telah dicampur sedikit air agar lebih kental.
6.sajikan omelet buah tersebut dengan siraman saus sari jeruk atau saus sambal atau saus tomat
7.selamat mencoba........

Rabu, 24 November 2010

resep makanan jelly

jelly pelangi sehat
 bahan :
1.dua sachet jelly cepat saji dengan rasa yang berbeda
2.gula pasir 4 sendok makan (sesuai selera)
3.air 2 gelas atau sekitar 300ml
4.buah stroberi,nanas,melon,dll ( disesuaikan dengan selera)
cara membuat :
1.masak jelly cepat saji dengan menuangkan jelly  pertama ke dalam panci,tuangkan air kemudian masak dengan api kecil
2.setelah sedikit hangat masukkan gula,tunggu hingga mendidih,setelah mendidih matikan api
3. sambil menunggu jelly dingin,potong buah stroberi,nanas, melon kemudian susun buah tersebut kedalam loyang secara acak.
4.tuang jelly yang sedikit mendingin kemudian agar jelly lebih keras masukkan ke dalam lemari pendingin.
5.sambil menunggu jelly keras,masak jelly kedua dengan cara yang sama dengan cara no 1 dan 2.
6.setelah jelly kedua matang,sambil menunggu dingin potong buah-buahan kemudian taruh buah keatas loyang tadi kemudian tuang jelly kedua yang telah sedikit mendingin diatasnya,jadi nanti ada 2 lapisan.kemudian masukkan ke lemari pendingin
7.jelly pelangi sehat siap di sajikan

Resep Minuman es kuwud

Es kuwud
Bahan :
1. Serutan Kelapa Muda 1 biji.
2. Serutan setengah buah melon.
3. lima buah jeruk nipis.
4. 600 mL air kelapa muda.
5. dua sendok makan biji selasih yang sudah direndam air panas.
6. Gula pasir yang telah dicairkan (sesuai selera).
7. Es batu secukupnya (sesuai selera).
Cara Membuat :
1. Masukkan Gula yang telah dicairkan secukupnya ke dalam lima gelas.
2. masukkan serutan melon, serutan kelapa muda masing-masing sebanyak 1-2 sendok makan (sesuai selera).
3. Masukkan biji selasih di atas serutan kelapa.
4. Masukkan es batu secukupnya.
5. Tuangkan air kelapa muda hingga penuh.
6. Peras jeruk nipis di atas gelas.
7. Siap saji..,
Selamat mencoba..,,,,